Rabu, 28 Maret 2012

PENTINGYA ORGANISASI


                                                PENTINGYA ORGANISASI
Organisasi merupakan  sekelompok manusia untuk saling bekerjasama guna mencapai tujuan yang sama. Organisasi juga termasuk kegiatan yang positif untuk mengembangkan kemampuan kita dibidang masing- masing. Dengan ikut berorganisasi kita dapat mengembangkan kemampuan – kemampuan dengan sukses dan efisien.
Pastinya banyak sekali orang yang berpikir bahwa sukses hanya bisa diraih dengan belajar. Tapi konteks belajar yang dimaksudkan adalah kegiatan dimana kita hanya berkutat dengan buku-buku pelajaran ataupun pengetahuan lainnya dengan suntuknya tanpa ada praktek nyata.Sebenarnya belajar hanya pelajaran eksakta ataupun non-eksakta saja tidak cukup. Atau hanya membaca berbagai buku motivasi ataupun buku-buku kiat sukses mencapai sesuatu. Semua itu tersimpan di dalam otak dan bila dipraktekkan pun mungkin kesuksesannya tidak seberapa.Rasanya cara untuk mencapai kesuksesan secara penuh adalah dengan ikut berorganisasi. Sejak dini kita sudah harus mulai berorganisasi. Bersosialisasi dengan orang lain melalui organisasi dan mengetahui kerasnya cara berpikir orang lain dengan kondisi dimana kita tidak bisa memaksakan kehendak adalah sebuah pelajaran sekaligus pengalaman hidup yang tidak bisa didapatkan di buku manapun juga.
Dengan ikut organisasi kita dapat memperoleh pengalaman – pengalaman yang sangat berharga, karena organisasi mempunyai beberapa fungsi, yaitu sebagai berikut :
Secara umum fungsi organisasi yaitu :
1. Organisasi sebagai penuntun pencapaian tujuan. Pencapaian tujuan akan lebih efektif dengan adanya organisasi yang baik.
2. Organisasi dapat mengubah kehidupan masyarakat. Contoh dari manfaat ini ialah, jika organisasi bergerak di bidang kesehatan dapat membentuk masyarakat menjadi dan memiliki pola hidup sehat. Organisasi Kepramukaan, akan menciptakan generasi mudah yang tangguh dan ksatria.
3. Organisasi menawarkan karier. Karier berhubungan dengan pengetahuan dan keterampilan. Jika kita menginginkan karier untuk kemajuan hidup, berorganisasi dapat menjadi solusi.
Banyak organisasi – organisasi yang ada disekitar kita, seperti yang saya ketahui pada waktu SMP, dan SMA. Menurut  saya di SMA itu hanya ada 3 kegiatan utama yang seharusnya dilakukan oleh para pelajar. Sbb :
- Mencari nilai
Untuk point ini saya rasa sudah sangat jelas bahwa setiap mahasiswa ingin mendapat nilai sebaik-baiknya dengan cara apapun karena kebanyakan orang lebih percaya dengan pembuktian apakah seseorang mampu atau tidak biasanya dilihat dari statistik nilai yang diperolehnya.
- Mencari ilmu
Di sini harus ditelaah dengan agak mendalam karena ilmu yang seharusnya dicari oleh para pelajar tidak melulu hanya teori dari buku, nah disinilah pentingnya mengikuti organisasi karena banyak ilmu tambahan terutama prakteknya yang tidak bisa didapatkan bila hanya belajar text book saja di dalam kelas, contohnya adalah bagaimana caranya membuat suatu rapat menjadi efektif.
- Mencari rekan
Dalam point ini berorganisasi juga sangat penting karena dengan bergabung di satu atau lebih organisasi maka akses yang dipunyai untuk berhubungan dengan orang lain akan bertambah berlipat-lipat karena dalam organisasi biasanya akan banyak kerjasama-kerjasama dalam program kerja kita contohnya kegiatan pertandingan basket antar sekolah.

Jadi ikud berorganisasi sangat penting demi menyongsong kemampuan dan keahlian agar menjadi real………

Tidak ada komentar:

Posting Komentar